Babinsa Hadiri Penyerahan Ternak Sapi Sebanyak 15 Ekor kepada Warga Nagori Bangun dalam Program Ketahanan Pangan
Kilasutama.com-Simalungun - Jum'at, 6 Desember 2024, Babinsa Serda Sismadi dari Koramil 08 / Bangun Kodim 0207/Simalungun turut hadir dalam acara penyerahan ternak sapi sebanyak 15 ekor kepada warga yang akan merawatnya sebagai bagian dari program Ketahanan Pangan di Nagori Bangun Kecamatan Gunung Malela Kabupaten Simalungun. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya untuk meningkatkan ketahanan pangan di desa setempat, yang dibiayai melalui dana desa.
Acara tersebut dihadiri oleh, Camat Gunung Malela diwakili oleh bpk Suhadak, Pangulu Nag Bangun M. Azhari, Kemendes Kisah br Siregar, Pendamping Desa Rizki, PPL bpk Herman, Perangkat Nag Bangun, Masyarakat serta para penerima manfaat yang akan merawat ternak sapi tersebut.
Dalam sambutannya, Pangulu Nagori Bangun M. Azhari mengungkapkan bahwa pemberian ternak sapi ini diharapkan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat dan mendukung program ketahanan pangan nasional.
Babinsa Serda Sismadi dalam kesempatan itu menyampaikan pentingnya program ini sebagai wujud nyata dukungan TNI terhadap upaya pemerintah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat. "TNI siap mendampingi warga dalam menjalankan program-program yang dapat meningkatkan ketahanan pangan dan kesejahteraan, termasuk dalam pemeliharaan ternak sapi ini," ujar Babinsa.
Program ini merupakan salah satu langkah untuk mendiversifikasi sumber daya pangan dan meningkatkan pendapatan peternak di wilayah tersebut. Dengan adanya ternak sapi, diharapkan warga dapat memperoleh hasil berupa daging dan produk sampingan lainnya yang akan memperkaya kebutuhan pangan masyarakat desa.
Acara dilanjutkan dengan simbolis penyerahan ternak sapi kepada warga yang telah terpilih untuk merawat dan mengelola ternak tersebut. Diharapkan dengan bimbingan dan pendampingan yang terus dilakukan, warga dapat mengelola ternak dengan baik, serta mendapatkan hasil yang optimal untuk kebutuhan pangan dan perekonomian keluarga. (Kum/Rel).